Doa untuk Donatur: Memohon Keberkahan dari Allah SWT
Ucapkan rasa syukur dan doa terbaik untuk donatur. Doa ini memohon pahala, keberkahan, ketenangan hati, serta ganjaran terbaik dari Allah SWT atas kebaikan yang telah mereka lakukan.

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ
الحمد لله رب العالمين
Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam, atas limpahan rahmat, hidayah, dan inayah-Nya.
Shalawat serta salam semoga senantiasa tercurah kepada junjungan kami, Nabi Muhammad ﷺ, keluarga, dan para sahabat beliau.
يَا أَللَّهُ...
Berikanlah pahala dari apa yang telah para donatur infakkan. Jadikanlah harta tersebut sebagai catatan amal kebaikan dan pensuci jiwa mereka. Limpahkan keberkahan atas harta yang tersisa bagi mereka.
يَا أَللَّهُ...
Semoga harta yang telah diinfakkan, baik di siang maupun malam hari, akan menjadi penyebab keridhaan-Mu, mendatangkan ketenangan hati, menghilangkan keresahan jiwa, dan menjadi amalan yang tulus demi mencari ridha-Mu.
Kami memohon kepada-Mu:
- كِفَايَةُ الرِّزْقِ، حَلَالًا طَيِّبًا وَبَارَكَةً
Rizki yang cukup, halal, dan penuh berkah. - أُسْرَةٌ سَكِينَةٌ، مَوَدَّةٌ، وَرَحْمَةٌ
Keluarga yang sakinah, mawaddah, dan rahmah. - Anak-anak yang sholeh dan sholehah, cerdas, berbakti kepada orang tua, serta bermanfaat bagi masyarakat, agama, bangsa, dan negara.
- Kesehatan jasmani-rohani, lahir-batin, serta umur yang panjang dalam ketaatan kepada-Mu.
- Hati yang bersih, dada yang lapang, dan kehidupan yang istiqamah hingga akhir hayat.
- Pengampunan atas segala dosa, penerimaan amal kebaikan, serta akhir hayat yang حُسْنُ الْخَاتِمَةِ (husnul khotimah).
رَبَّنَا آتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً، وَفِي الْآخِرَةِ حَسَنَةً، وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ
(Rabbana atina fiddunya hasanah, wa fil akhirati hasanah, wa qina azabannar).
Shalawat serta salam semoga selalu tercurah kepada Nabi Muhammad ﷺ, keluarga, dan para sahabat beliau.
وَصَلَّى اللَّهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ، وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِينَ
وَالْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ
الفاتحة…