Apa Saja yang Dibutuhkan untuk Aqiqah? Tasyakuran Sederhana yang Bermakna
Setelah lahir seorang bayi, umat Islam dianjurkan melaksanakan aqiqah. Penyembelihan hewan ternak ini sebenarnya memiliki hukum sunnah muakkadah. Prosesi ini merupakan bentuk rasa syukur orang tua kepada Allah SWT atas rezeki berupa kehadiran anak.
Sangat diutamakan melaksanakannya bagi yang sudah mampu. Tapi, tidak perlu memaksakan diri ketika orang tua masih belum memiliki kemampuan yang cukup. Lalu, apa saja yang dibutuhkan untuk aqiqah?
Keperluan Apa Saja yang Dibutuhkan untuk Aqiqah?
Pelaksanaan aqiqah dilaksanakan setelah kelahiran bayi, yaitu pada hari ke-7. Jika terdapat halangan pada waktu tersebut, masih bisa melaksanakannya di hari ke-14 atau ke-21. Prosesi ini boleh dilakukan secara sederhana. Asalkan tetap memenuhi syariat sesuai ajaran Islam.
Dalam acara ini, biasanya terdapat acara pemberian nama pada bayi, makan bersama dan berdoa. Selain itu, ada juga tradisi mencukur rambut bayi. Setelah acara selesai, keluarga penyelenggara membagikan makanan kepada kerabat, tetangga dan fakir miskin.
Meskipun digelar secara sederhana, prosesi ini tetap harus khidmat dan berkesan. Maka dari itu, keluarga memerlukan persiapan yang matang. Segala keperluan di bawah ini harus dipersiapkan dari jauh hari. Agar acara dapat berjalan dengan lancar sesuai anjuran Rasulullah SAW.
Anggaran Biaya
Ketika berencana mengadakan aqiqah, maka biaya harus disiapkan sejak awal. Orang tua perlu menyisihkan tabungan khusus pada masa kehamilan. Sebab, acara ini membutuhkan biaya yang tak sedikit. Meski digelar secara sederhana, setidaknya dana mencukupi kebutuhan penting. Terutama untuk membeli hewan ternak dan hidangan.
Cobalah untuk membuat catatan yang berisi kebutuhan saat acara. Sekaligus memperkirakan harga setiap keperluan, dari hewan hingga peralatan. Barulah mendapatkan estimasi biaya yang dibutuhkan.
Jika bingung dengan harga pasaran, orang tua bisa menggunakan bantuan dari penyedia layanan aqiqah. Dengan perencanaan anggaran lebih awal, mencegah terjadinya kekurangan dana. Sehingga kebutuhan aqiqah dapat terpenuhi sebelum kegiatan berlangsung.
Hewan Aqiqah
Kebutuhan paling pokok adalah hewan yang akan disembelih. Tentunya, penyembelihan hewan ternak harus memenuhi syariat. Prosesi sakral ini menggunakan hewan ternak berupa kambing atau domba. Bagi bayi laki-laki, orang tua menyembelih sebanyak 2 ekor kambing. Sedangkan, bayi perempuan cukup 1 ekor kambing.
Kambing atau domba yang disembelih harus sudah cukup umur. Miinimal mencapai 1 tahun, baik itu jantan maupun betina. Hewan tersebut dalam kondisi sehat dan tidak cacat. Sebelum dibagikan, kambing yang sudah disembelih harus dimasak terlebih dahulu. Baru setelah itu, boleh dibagikan kepada kerabat dan fakir miskin.
Undangan untuk Kerabat Dekat
Untuk prosesi aqiqah yang sederhana, biasanya hanya mengundang orang-orang terdekat. Meski begitu, penting untuk membuat undangan sebagai bentuk penghormatan. Untuk tetangga yang dekat dari rumah, bisa memberi kabar dari pintu ke pintu. Sedangkan bisa mengundang kerabat dekat yang rumahnya berjauhan melalui chat atau telepon.
Alat Cukur Rambut
Dalam pelaksanaan aqiqah, terdapat susunan acara mencukur rambut bayi. Cara mencukurnya dari kanan ke kiri. Rambut yang dicukur minimal 3 helai dan boleh lebih dari itu. Maka dari itu, penting untuk menyiapkan alat cukur yang tajam dan wadah untuk menampung potongan rambut.
Pemandu Acara dan Ustadz
Tidak semua keluarga mengerti tata cara aqiqah sesuai syariat. Oleh karena itu, keberadaan ustadz saat acara sangatlah penting. Kehadiran ustadz tersebut bukan hanya sebagai sarana mempelajari pelaksanaan aqiqah yang benar. Juga berperan sebagai pembaca doa.
Hidangan saat Acara
Tamu undangan tidak hanya berfungsi sebagai saksi. Karena telah mengundang, sebaiknya tuan rumah memberi hidangan yang pantas. Ini juga sebagai upaya dalam menghormati tamu undangan. Sajikan hidangan yang layak sebagai bentuk rasa syukur. Biasanya, jasa aqiqah juga menyediakan hidangan untuk para tamu dengan harga tertentu.
Keperluan apa saja yang dibutuhkan untuk aqiqah? Pertanyaan ini harus tuntas sebelum acara digelar. Sehingga persiapan harus dilakukan juga secara matang dan sesuai syariat. Orang tua boleh menyerahkan acara tasyakuran ini pada penyedia jasa aqiqah yang terpercaya.